Kuliah Kerja
Nyata (KKN) adalah suatu bentuk program pengabdian mahasiswa terhadap masyarakat
dengan cara ikut terjun langsung ke dalam berbagai kegiatan yang ada di
masyarakat. Dengan adanya kegiatan KKN ini, besar harapan agar setiap mahasiswa
dapat semakin berkembang serta dapat meningkatkan displin keilmuannya. Melalui
program KKN tersebut, sebagai bentuk upaya untuk mewujudkan pendidikan yang
nyata bagi para mahasiswa dengan menempuh pengalaman secara langsung dalam
setiap ruang lingkup kegiatan dan organisasi yang ada di masyarakat.
Tidak hanya itu,
dalam kegiatan KKN mahasiswa juga dituntut untuk menyusun sebuah proker atau
program kerja mahasiswa sebagai acuan dalam pembangunan dan pemberdayaan
masyarakat. Program kerja adalah komponen terpenting bagi pelaksanaan kegiatan
KKN dalam mencapai sebuah tujuan yang telah di susun sedemikian rupa untuk
diaksanakan. Sebagaimana kegiatan KKN yang telah dilakukan oleh 17 orang
mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo di Desa Kemirisewu, Pandaan,
Pasuruan.
0 komentar:
Posting Komentar